Laman

Kamis, 05 Juli 2012

Penyebab Dan Cara mengatasi Windows 8 Mengalami Bad Pool Caller


Komputer kamu menayangkan pesan seperti disamping ? sepertinya itu adalah peringatan penting yang harus segera Kamu tangani terhadap kodisi software dan aplikasi yang ada di komputer kamu. Bad pool caller adalah pesan peringatan terhadap kondisi komputer kamu yang sedang tidak sehat.





Ada beberapa hal yang menyebabkan komputer mengalami bad pool caller di sistem operasi windows 8 yang perlu ada ketahui di antaranya adalah:

1. Up date atau Download  Sistem operasi windows 8 yang bermasalah.
Tindakan Mendownload software windows 8 yang tidak komplit atau up date yang tidak benar akan menjadi pelung terjadinya bad pool caller, saya sarankan ke Kamu untuk mendownload windows 8 perview di website resmi Microsoft dan juga  kecepatan dengan koneksi internet yang memungkinkan.

2. Spesifikasi Hardware yang belum terpenuhi.
Sistem operasi windows 8 yang belum sepenuhnya komplit terkadang membuat komputer Kamu tidak bisa menerima hal seperti ini. Pastikanlah bila komputer yang kamu gunakan memenuhi standar yang akan di install sistem operai windows 8.
Untuk setandar minimal hardware yang akan di install windows 8 adalah sebagai berikut:

Windows 8 (32bit)
- Prosesor 1 Giga Hertz
- Hardsik: yang memiliki kekosongan file sebesar 16 Giga Byte
RAM 1 Giga Byte
- VGA card yang mendukung Microsoft DirectX 9

Windows 8 (64 bit)

- Prosesor 2 Giga Hertz
- Hardsik: yang memiliki kekosongan file sebesar 16 Giga Byte
- RAM 2 Giga Byte
- VGA card yang mendukung Microsoft DirectX 9

3. Apikasi yang tidak sesuai
Jika kamu menggunakan windows 8 baik yang constumer perview maupun yang depelover perview, lihat dulu apakah kamu menggunakan windows 8 yang 32 bit atau yang 64 bit. Hal ini sangat berpengaruh terhadap aplikasi-aplikasi yang akan kamu gunakan di dalamnya. Apabila kamu menggunakan sistem operasi windows 8 yang 32 bit sebaiknya  gunakan aplikasi yang kompatibel di windows 8 (32 bit), begitu juga sebaliknya, bila menggunakan sistem operasi windows yang 64 bit maka gunakanlah aplikasi yang mendukung atau yang kompetibel dengan windows 8 (64 bit). Untuk mengetahui apakah sistem operasi windows 8 Kamu 32 bit atau 64 bit bisa dilihat dengan cara klik kanan my computer lalu properties.

4. Penggunaan patch atau crack. 
Bukan hanya akan merugikan para perusahaan pembuat software atau aplikasi dan melanggar hak cipta tetapi hal ini juga dapat berpotensi menyebabkan Bad pool caller. Cara mengatasinya adalah dengan tidak mendownload aplikasi atau software bajakan atau software asli tetapi menggunakan crack.

Demikan yang dapat saya sampaikan ke Sobat Jempoler Tercinta. Semoga dapat bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar